Mengenal DCIS





Dalam ilmu kedokteran, DCIS atau Ductal Carcinoma In Situ dianggap sebagai bentuk paling awal dari kanker payudara. kanker tipe ini terbatas hanya di dalam sistem ductus dan sifatnya jinak atau tidak invasif. Artinya, belum menyebar keluar dari saluran susu untuk menyerang bagian lain dari payudara.
DCIS tidak mengancam jiwa penderitanya. Kebanyakan wanita dengan DCIS dapat ditangani dengan tepat melalui operasi dan radiotherapy.

Apa sih yang menyebabkan DCIS?
Menurut dokter, sampai saat ini belum jelas apa yang sebetulnya menjadi penyebab DCIS. Ada kemungkinan, DCIS terbentuk ketika terjadi mutasi genetik dalam DNA sel saluran payudara. Mutasi genetik ini menyebabkan sel tidak normal muncul, tetapi sel-sel tersebut belum memiliki kemampuan untuk keluar dari saluran payudara. 
Pada beberapa penelitian yang dilakukan, belum juga ditemukan hal pasti yang dapat memicu pertumbuhan sel yang tidak normal sebagai pemicu DCIS tersebut. Dugaan kuat, sejumlah faktor seperti gen dari orangtua dan gaya hidup turut berperan besar.
Meskipun DCIS bersifat jinak, namun tanpa dilakukan pengobatan, sewaktu-waktu sel-sel abnormal tersebut bisa saja berubah menjadi invasif. Apalagi dokter juga tidak dapat memprediksi kasus DCIS mana yang akan berkembang menjadi kanker payudara dan mana yang tidak. Jadi, ketika sudah mendapatkan diagnosa DCIS, sebaiknya segera dilakukan tindakan pengobatan.

Bagaimana mewaspadai DCIS?
Di sinilah pentingnya para wanita melakukan “sadari” atau pemeriksaan payudara sendiri. Manakala ditemukan hal-hal yang tidak seperti biasanya, seperti adanya benjolan, perubahan warna kulit pada area payudara, berubahan ukuran payudara, perubahan bentuk putting susu, segera periksakan ke dokter.
Sebagai pasien, kita memang berhak melakukan pemeriksaan ke beberapa dokter yang berbeda. Namun yang perlu diingat, dokter adalah profesi yang tidak main-main. Ikuti kata hatimu dalam menentukan dokter mana yang akan kamu pilih untuk menangani penyakitmu.
Ketika doktermu menyarankan biopsy, turutilah. Mungkin apabila hanya dilakukan pemeriksaan dengan mammography dan ultrasonography belum juga bisa menunjukkan hasil yang pasti, berarti hanya dengan cara biopsy-lah akan ditemukan jawabannya.
Memang ada beberapa macam biopsy, baik yang dengan jarum maupun dengan pembedahan. Dokterlah yang lebih paham, tindakan mana yang paling baik untuk penyakitmu. Apabila dokter menyarankan biopsy dengan pembedahan, ikuti saja sarannya. Mungkin biopsy dengan jarum tidak memungkinkan untuk penyakitmu.

Tindakan apa saja setelah terdiagnosa DCIS?
DCIS sering juga disebut sebagai kanker payudara stadium 0. Dalam kebanyakan kasus, DCIS ditangani dengan pengangkatan tumor dan diikuti dengan radiotherapy untuk mencegah kekambuhan. Pada kasus DCIS yang lebih luas, bisa saja disarankan mastektomi sederhana.

Siapapun, ketika mendapatkan diagnosa DCIS, pastilah mengalami kecemasan luar biasa. Teruslah berdoa, memohon kesembuhan. Lakukan pengobatan dengan teratur sampai sel-sel abnormal yang bersemayam di tubuh terbasmi sempurna. Dan, segera ubahlah gaya hidup dan pola makan menjadi lebih sehat.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Merawat Buku yang Rusak Akibat Terlalu Lama Disimpan

4 Alasan Kenapa Harus Melakukan Pre-Launching Produk

Review: Biolage Scalp Refresher, Serum Rambut dengan Sensasi Dingin Menyegarkan